News & Event

Our Recent and Past Impact on Cybersecurity

Seminar Cyber Security with Seclab.id

Hai Cybernetist 🙌 Sharing session Cyber Security Polibatam Cyber Team (PCTEAM CoE) bersama dengan Seclab Indonesia telah berhasil terlaksana pada Kamis, 20 Juni 2024 lalu tepatnya di Gedung Technopreneur lantai 3, Polibatam. Sharing session kali ini memiliki judul menari loh, yaitu "Keamanan Siber apa dan mengapa?". Adapun narasumber pada kegiatan ini berasal dari Team Leader Penetration Tester Seclab Indonesia yaitu M. Isfa Hany & Vicky Sultan Ahmad. Selain itu, 2 narasumber pada kegiatan ini akan membawakan tema materi yang berbeda-beda: 1. Reversing imperfectly excuted supply chain attack, the XZ outbreak studycase by M. Isfa Hany 2. Ctrl+alt+del my old career: journey of entering cybersec industry by Vicky Sultan Ahmad Yuk geser slidenya untuk melihat keseruan sharing session cyber security kemarin. #pcteamcoe #seclab.id #sharingsession #Polibatam #cybersecurity

Seminar Cyber Security with Seclab.id

Campus Hiring and Sharing Session Program: "Keamanan Siber: Apa dan Mengapa?"

Hai Cybernetist 🙌 Siapa sih yang nggak mau ketinggalan kopi darat Cybersecurity di Polibatam lagi?? Kali ini Seclab Indonesia akan hadir langsung di kampus kita tercinta Politeknik Negeri Batam lho! PCTeam X Seclab.id mempersembahkan sebuah acara yang cukup bergengsi: Campus Hiring and Sharing Session Program dengan tema "Keamanan Siber: Apa dan Mengapa". Kegiatan Campus Hiring akan diadakan langsung secara on-site di Polibatam, begitu pula dengan sharing session, yang kali ini akan diisi oleh dua orang Pen-Test Team Leader dari Seclab.id, kak Isfa Hany dan Vicky Sultan Ahmad. Berikut detail kegiatannya, catat yah: 📅: Kamis - Jum'at, 20-21 Juni 2024 ⏲: 09:00 - 16:00 WIB 📍: Auditorium, Gedung Technopreneur Lt.3, Politeknik Negeri Batam 📍: Ruang Batu Ampar/Sekupang, Gedung Technopreneur Lt.2, Politeknik Negeri Batam 💻: Reversing Imperfectly Executed Supply Chain Attack The XZ Outbreak Studycase 💻: Ctrl+Alt+Del My Old Career: Journey of entering Cybersec Industry 💸: FREE HTM!!! Limited seat- Tunggu apalagi, buruan daftar: 📎: Sharing Session s.id/seclab-sharing 📎: Campus Hiring s.id/seclab-id-hiring Kegiatan ini terbuka bagi semua mahasiswa/i Polibatam dan umum. Pssstt! Ada merchandise menarik dari Seclab.id juga lho. So, don't miss it! See yaa👋 Contact Person: Chintya: +62 822-7917-3283 (WA) #pcteam #seclab.id #polibatam #cybersecurity #campushiring #sharingsession

 Campus Hiring and Sharing Session Program: "Keamanan Siber: Apa dan Mengapa?"

Webinar Karier Security Analyst di Defenxor

Hai Cybernetist 🙌 Kali ini PCTeam-CoE hadir kembali bersama PT.Computrade Technology International (CTI Group) menyapa teman-teman untuk bergabung pada webinar yang akan membahas tentang "Karier Security Analyst di Defenxor". Webinar kali ini akan diisi oleh Bapak Talbyahya Herdy Putra seorang Senior Security Analyst, beliau akan sharing ilmu dan pengalamannya terkait SOC L1 dan posisi yang tersedia di SOC. So, tunggu apalagi, yuk join! 📅: Sabtu, 15 Juni 2024 🕐: 09:00-11:00 WIB 💻: Zoom Meeting 📎Daftar di sini: bit.ly/PendaftaranWebinarCTI Kegiatan ini terbuka untuk seluruh Mahasiswa/i Polibatam dan umum. Bakal ada hadiah menarik juga lho! See ya🤗👋

Webinar Karier Security Analyst di Defenxor

Codelamp Srikandi Indonesia Raih Grand Winner di SheHacks Batam 2024

Berlatar belakangi pada kekhawatiran akan isu kebocoran data, perlindungan data pribadi serta isu keamanan siber lainnya yang ada di Indonesia saat ini, sebuah prestasi cemerlang terukir dari Srikandi Indonesia Program Studi Rekayasa Keamanan Siber (RKS), Jurusan Teknik Informatika, Politeknik Negeri Batam, yang diwakili oleh kak Ocha, kak Nisrina, dan Bu Nelmiawati, dengan bangga mempersembahkan Codelamp di ajang bergengsi SheConnect Champion Batam 2024. Program yang diusung melalui SheHacks 2024 kali ini telah sukses diadakan di Gedung Technopreneur, Politeknik Negeri Batam pada 20 Mei 2024 yang lalu. SheConnect Champion bertujuan untuk mengembangkan pola pikir tech-preneurial dalam komunitas perempuan Indonesia, serta menciptakan platform yang dinamis untuk memperluas jaringan, pembelajaran, dan pertumbuhan womenpreneur Indonesia. Dengan bermitrakan PAA, RKS, dan PCTeam CoE, Codelamp berhasil keluar sebagai Grand Winner pada ajang tersebut dan berkesempatan untuk mengikuti ajang selanjutnya sebagai perwakilan dari kota Batam, di Jakarta. Semangat selalu untuk para Perempuan Indonesia!

Codelamp Srikandi Indonesia Raih Grand Winner di SheHacks Batam 2024

Pengamanan Akun Menggunakan Password Manager

"Duh, password yang didaftarkan kemarin apa yah?" Membuat Password yang kuat (yang terdiri atas kombinasi huruf besar, kecil, angka, dan simbol lainnya) serta menggunakan Password Manager guna melindungi akun kita, merupakan praktek security dasar yang perlu kita lakukan sebagai netijen dalam melindungi diri kita di ranah Siber. Hal ini juga dapat dikatakan sebagai langkah nyata bentuk pengimplementasian dalam melindungi data pribadi kita di dunia Siber, seperti yang telah ditetapkan melalui Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi di negara kita (UU PDP No.27 Tahun 2022). Untuk itu, sebagai bentuk wujud komitmen Kami untuk berkontribusi aktif dalam mendukung penuh penerapan serta perkembangan Keamanan Siber di Indonesia, Kami turut terjun langsung memberikan workshop mengenai "Pengamanan Akun Menggunakan Password Manager" kepada civitas akademik Politeknik Negeri Batam (Polibatam), 16 Mei 2024 yang lalu. Password Manager merupakan sebuah aplikasi yang dapat membantu kita dalam melindungi akun kita di dunia Internet. Saat ini, terdapat berbagai jenis Password Manager yang dapat digunakan, seperti: Cloud Password Manager, On-Premise Password Manager, Mobile Password Manager, Browser-based Password Manager, dan Single Sign-On. Pada workshop kali ini, Kami memperkenalkan On-Premise dan Mobile Password Manager. Dimulai dari pengenalan dasar, pentingnya penggunaan Password Manager hingga pengaplikasian dalam menggunakan Password Manager tersebut. Dengan begitu, penerapan best practice security ini tidak hanya dapat dilakukan oleh praktisi Cyber Security Engineer saja, melainkan warganet lainnya, seperti salah satu civitas akademik Polibatam lainnya. Karena sejatinya, seperti yang telah disampaikan oleh salah seorang praktisi Cyber Security, William A.Owens yaitu: "We need to build a culture of cybersecurity where security is everyone's responsibility”.

Pengamanan Akun Menggunakan Password Manager

Seminar "Dibalik Layar PCTeam: Inovasi dan Kolaborasi Cyber Security Polibatam"

Dari Batam, Kepulauan Riau, salah satu pulau terluar di Indonesia yang berbatasan langsung dengan negara tetangga yaitu Singapura dan Malaysia, dengan bangga kami mempersembahkan sebuah seminar "Dibalik Layar PCTeam: Inovasi dan Kolaborasi Cyber Security Polibatam" kepada masyarakat Indonesia. Sebuah seminar yang ditunggu-tunggu dengan menghadirkan beberapa narasumber baik dari kalangan dosen dan mahasiswa: Bapak Andy Triwinarko, Bapak Hamdani Arif, Yogi Rahman Alif, Ahmad Sopyan, dan Emilio Kevin. Seminar yang dihadiri pula oleh siswa/i SMA/SMK, mahasiswa/i dan civitas akademik Polibatam lainnya ini dapat dikatakan cukup sukses dalam hal lebih membuka perspektif masyarakat Indonesia akan pentingnya kesadaran pribadi terhadap Cyber Security. Mulai dari pembahasan mengenai berbagai macam ancaman/serangan Cyber Security yang terjadi beberapa bulan terakhir baik di Indonesia ataupun Global, Perlindungan Data Pribadi, Produk Riset PCTeam CoE "Cyberdeck Guru dan Cyber Physical Security System-Security Operations Center (CPSS-SOC)", Pengenalan CTF, Penetration Testing, hingga Cyber Security Response Team yang baru saja launching di PCTeam CoE. Disamping itu, adanya seminar ini juga sekaligus tentunya mengasah pentingnya softskill disamping hardskill yang sudah dimiliki oleh mahasiswa/i Sarjana Terapan Rekayasa Keamanan Siber (RKS). Terlebih di dunia Cyber Security yang notabenenya membutuhkan technical skill yang cukup mumpuni, dan tidak menutup kemungkinan juga membutuhkan softskill yang baik guna membangun tata kelola keamanan siber yang lebih baik lagi di Indonesia. Finally, harapan selanjutnya untuk kegiatan positif ini dapat diadakan secara berkelanjutan dan lebih baik lagi. Tentunya kesuksesan acara ini didukung dengan adanya kolaborasi yang cukup erat antara dosen dan mahasiswa. Untuk itu, Kami berterima kasih kepada rekan-rekan yang terlibat dalam kesuksesan seminar kali ini, yaitu rekan-rekan dosen Jurusan Teknik Informatika Polibatam, civitas akademik Polibatam dan rekan-rekan dosen, laboran, mahasiswa magang dan Cyber Ranger yang ada di ruang lingkup PCTeam CoE, serta sponsor yang terlibat (Wings Food dan Lokalate).

Seminar "Dibalik Layar PCTeam: Inovasi dan Kolaborasi Cyber Security Polibatam"